Grobogan, 27 Rajab 1445 H – MTsN 3 Grobogan merayakan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW dengan penuh kekhidmatan dan kebersamaan. Acara ini diadakan untuk mengenang peristiwa Isra Mi’raj, perjalanan malam Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa dan ke langit yang lebih tinggi.

Kegiatan utama dalam peringatan kali ini adalah khataman Al-Quran bersama yang diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan karyawan MTsN 3 Grobogan. Suasana khidmat terasa mengisi ruang kelas ketika para peserta berkumpul untuk membaca dan menghafal ayat-ayat suci Al-Quran.
Kepala MTsN 3 Grobogan, Bapak Nurhadi menyampaikan, “Peringatan Isra Mi’raj ini adalah momentum yang sangat penting bagi kami sebagai umat Islam. Dengan mengadakan khataman Al-Quran bersama, kami berharap dapat mendekatkan diri kepada Allah SWT dan merasakan keberkahan dari peringatan ini.”Selain khataman Al-Quran, acara juga melibatkan pengajian tentang makna Isra Mi’raj dan pesan-pesan moral yang dapat diambil dari peristiwa tersebut.
Para siswa diajak untuk merenung dan memperdalam pemahaman mereka tentang agama Islam.Acara peringatan Isra Mi’raj ini diakhiri dengan doa bersama dan pemberian hadiah kepada para siswa yang berprestasi dalam kegiatan keagamaan.

Semangat kebersamaan dan kekompakan terus menjadi nilai utama yang ditanamkan di MTsN 3 Grobogan, mengukuhkan pondasi spiritualitas dan keilmuan bagi generasi penerus.


